Noice Logo
Masuk
Buka app
Kilas Kabar Nusantara 6 September 2021 - Malam

Kilas Kabar Nusantara 6 September 2021 - Malam

3 Menit

Tandai selesai
Tambah ke Antrean
Bagikan
Download

6 September 2021

Reaksi Bebasnya Saipul Jamil | Denda Bagi Pelanggar Prokes di Banjarmasin | Restorasi Pedestrian Lebak Cindo di Palembang KILAS KABAR NUSANTARA. Sejumlah peristiwa penting yang telah kami rangkum hari Senin, 6 September 2021. JAKARTA 1. (00.19) Bebasnya Saipul Jamil yang langsung diliput media mengundang polemik. Sebuah petisi yang telah ditandatangani lebih dari tiga ratus ribu orang menuntut pemboikotan Saipul Jamil. Langkah tegas diambil oleh sutradara Angga Sasongko yang memutuskan pendistribusian film anak-anak Nussa & Keluarga Cemara dengan stasiun televisi yang mengundang Saipul Jamil sebagai bentuk kritiknya. BANJARMASIN 2. (01.22) Denda Administratif terhadap pelanggar prokes selama Operasi Yustisi mencapai Rp1.275.000. Sanksi sosial juga disiapkan berdasarkan Perwali No. 68 Tahun 2020. Sanksi denda administrasi dihentikan karena dianggap belum mempunyai landasan hukum yang kuat, namun tak menutup kemungkinan akan diterapkan kembali jika status hukumnya meningkat menjadi Peraturan Daerah atau Undang-Undang. PALEMBANG 3. (02.22) Salah satu program restorasi Sungai Sekanak, yaitu pedestrian Lebak Cindo telah rampung. Walikota Palembang berpesan agar masyarakat sekitar dapat memanfaatkan situasi dengan mendirikan tempat usaha seperti usaha kuliner atau oleh-oleh. Dinas Pariwisata dan Dinas Koperasi dan UMKM didorong untuk melakukan pembinaan kepada warga setempat agar sentra kuliner terwujud.  Kontributor: Motion Radio Jakarta - Derry Sonora FM Banjarmasin - News Anchor: Meity Wanda, Reporter: Jumahudin Smart FM Palembang - Achmad Aulia Saran dan kolaborasi: [email protected]

Komentar








Lihat episode lain
Buka semua fitur dengan download aplikasi Noice
Kunjungi App