Noice Logo
Masuk
POP!
11 Chapter
Hindari klise seperti kamu menghindar dari tanggung jawab! Noicebook yang merangkum karya Sam Horn ini akan mengajarkanmu cara membuat judul, ide, dan tagline, yang lengket di kepala orang-orang selama bertahun-tahun! *Konten dari berbagai sumber.
Tambah ke Antrean
Simpan ke Koleksi
Chapter
vip iconcoin icon

0 Coin

noice premium icon

2 Maret 2022

#10 Jaga perhatian audiensmu dengan kekuatan cerita.

#10 Jaga perhatian audiensmu dengan kekuatan cerita.

POP!

Jaga perhatian audiensmu dengan kekuatan cerita. Kita sudah melihat banyak cara untuk membuat suatu pesan menjadi berkesan, tapi kalau kamu ingin membuat pesanmu hidup, kamu harus mengemasnya dengan cerita. Kenapa? karena ketika kamu memberikan orang sebuah cerita yang bermakna dan bisa mereka kaitkan dengan hidup mereka, orang tersebut enggak hanya memproses informasi tapi juga menjadi terhubung secara emosional dengan pesanmu. Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan menciptakan sejarah yang kuat di balik ide kamu. Coba pikirkan kembali masa-masa kamu mencetuskan ide, produk, atau merek tersebut. Apa yang kamu rasakan, katakan, atau lakukan? Dari mana kamu mendapatkan ide tersebut, siapa yang menginspirasi kamu? Coba wawancara semua orang yang sempat bekerja bersama mu dan buatlah cerita yang otentik dibalik kegiatanmu. Sebagai contoh, ketika Co-Founder Speaker Net News yang bernama Rebecca Morgan bercerita tentang asal muasal buku barunya. Dia dengan cepat mampu menarik perhatian semua orang. Saat itu dia sedang jalan-jalan di mall dan dihampiri oleh seorang penjual yang menawarkan sampel ayam bumbu kuning. Dia sudah menolak berulang kali, tetapi orang tersebut malah semakin gigih menawarkan sampai-sampai Rebecca memutuskan bahwa dia enggak akan membeli apapun dari sana. Tapi saat Rebcca pulang dari Mall, ia mencium wangi cookies coklat enak yang dijual di konter sebelah. Nggak ada yang perlu menghampiri dia. Dia enggak bisa menolak. Wangi cookies yang manis dan membeli 1 kotak cookies atas keinginan sendiri. Dari situlah, ia mendapat ide untuk judul buku barunya: Chocolate Chip Cookie Marketing: The Anti Hardselling Approach. Cara lain yang juga ampuh untuk mempertahankan perhatian orang adalah dengan memanfaatkan cerita-cerita yang kita semua sudah tahu, caranya cobalah pikirkan kalimat-kalimat terkenal dari suatu cerita atau film misalnya kalimat “I’ll be back” dari film Terminator atau “Here’s looking at you, kid” dari film Casablanca, Kemudian tinjau ulang kata-kata inti kamu dan cek apakah kamu bisa membuat turunan sendiri dari kalimat-kalimat klasik tersebut. Kalau kamu berhasil, pesan yang mudah diingat tersebut akan mendorong pemasaran dari mulut ke mulut.

2 Menit
CheckAdd to QueueDownload
vip iconcoin icon

0 Coin

noice premium icon

2 Maret 2022

#9 Gunakan pendekatan counterintuitive dan buat penonton kamu terkejut.

#9 Gunakan pendekatan counterintuitive dan buat penonton kamu terkejut.

POP!

Gunakan pendekatan counterintuitive dan buat penonton kamu terkejut. Nonton TV itu bagus untuk anak-anak, tapi bohong! Pasti kalimat ini menarik perhatian kamu kan? Alasannya karena kalimat itu mengejutkan, counterintuitive, dan seringkali ampuh saat digunakan untuk menarik perhatian penonton menyampaikan pesanmu. Seperti yang pernah dikatakan oleh penulis John Le Carre, si kucing tidur di atas keset bukanlah awal dari ceritanya, tapi si kucing tidur di atas keset punya si anjing. Untuk membuat pesan yang mengejutkan, mulailah dengan melihat kata-kata intimu dan jawaban dari pertanyaan 3A. Sekarang tanyakan pada dirimu sendiri, di bagian mana kira-kira aku berani menantang logika umum dan membujuk orang-orang untuk mengubah pikiran mereka daripada cuma menyuruh mereka membeli produkku? Hal menyinggung apa yang berani aku lakukan, dan yang paling penting, gimana caranya produkku bisa membahas isu yang nggak mau dibicarakan oleh orang lain. Cara lain yang cukup mengejutkan atau meningkatkan rasa keingintahuan orang adalah dengan teknik setengah-setengah. Efek dari teknik ini sudah enggak diragukan lagi. Teknik ini digunakan di acara TV populer The OC di tahun 2004. Salah satu episodenya bercerita tentang keluarga Kristiani dan keluarga Yahudi yang mencampur perayaan Hari Natal atau Christmas dan Hanukkah. Jadilah perayaan baru yang disebut Chrismukkah. Lalu episode ini menjadi viral dan popularitasnya bertahan selama beberapa bulan dan acara itu sendiri kemudian mencetak rekor jumlah penonton baru. Kalau kamu mau mendapat reaksi yang serupa, coba cara ini. Ambil kertas dan buat setengah dari kata-kata inti kamu di sisi kiri kertas, kemudian setengah lagi di sisi kanan, kemudian coba kombinasikan setiap kata di sisi kiri dengan kata di sisi kanan dan tulis kombinasi menarik yang bisa dibuat di kertas lain. Tulis sebanyak mungkin kombinasi dan teruslah bermain kata, kamu akan terkejut karena banyak sekali ide baru yang muncul.

2 Menit
CheckAdd to QueueDownload
vip iconcoin icon

0 Coin

noice premium icon

2 Maret 2022

#8 Visualisasi pesan kamu dengan gambar dan metafora.

#8 Visualisasi pesan kamu dengan gambar dan metafora.

POP!

Visualisasi pesan kamu dengan gambar dan metafora. Kata orang, semua gambar menyuarakan 1000 kata. Berarti kalau kamu bisa membuat sebuah gambar tanpa menambahkan banyak kata, kamu bisa menambah kekuatan kata dari gambar tersebut menjadi 1000 kali lipat. Supaya lebih jelas, coba kita ambil contoh, sifat apa yang identik dengan lem tikus? Jawabannya adalah lem ini sangat kuat, sangat sangat kuat! Apa yang menunjukkan kalau sesuatu itu kuat banget? Lem tikus Cap Gajah menjawab pertanyaan ini dengan gambar gajah dan gambar ini menjadi logo yang efektif dalam iklan mereka. Kamu juga bisa menggunakan jawabanmu untuk membuat metafora yang sesuai untuk mendukung pesan kamu. Cara terbaik untuk membuat metafora yang unik dan personal adalah dengan berfokus pada 3K, kegemaran, keberhasilan, dan kesulitan. Untuk melakukan latihan ini, kamu butuh selembar kertas dan di atasnya kamu buat tiga kolom. Gunakan kolom pertama untuk kegemaran atau hobi yang kamu senangi, kemudian 1 kolom untuk keberhasilan dan pencapaian yang paling kamu banggakan dan yang terakhir, untuk segala kesulitan yang kamu alami sejauh ini. Sekarang, carilah persamaan dan hubungan antara kolong-kolong tersebut. Apakah kamu bisa membuat analogi dan menggunakan pengalaman di masa lalu cerita yang bisa menjelaskan apa yang ingin kamu sampaikan? Contoh yang bagus dari metode tersebut adalah bagaimana seorang eksekutif bisnis menggunakan pelajaran terbangnya, sebagai contoh untuk menghilangkan kebiasaan micromanaging di perusahaannya. Dia memberitahu managernya tentang gurunya di sekolah penerbangan yang enggak pernah mengambil kendali bahkan dalam situasi kritis sekalipun. Pesan biarkan mereka yang menerbangkan pesawatnya, akhirnya menjadi sebuah perumpamaan dalam perusahaan tersebut untuk berhenti micromanaging.

2 Menit
CheckAdd to QueueDownload
Lihat semua chapter (11)
Buka semua fitur dengan download aplikasi Noice
Kunjungi App