Noice Logo
Masuk

24-5-2023 - Lakukan Yang Terbaik (PST GKJ Bahasa Indonesia)

3 Menit

24-5-2023 - Lakukan Yang Terbaik (PST GKJ Bahasa Indonesia)

22 Mei 2023

Nats Alkitab : Kolose 3:23 Penulis : G.I. Yona Gantong Terkadang kita sering hitung-hitungan dalam melakukan pekerjaan kita. Bahkan “hitung-hitungan” itu juga berlaku ketika kita melayani Tuhan. Kita melakukan sesuatu tergantung dari apa yang akan kita dapatkan. Dan cara pandang itu memengaruhi cara kita melakukan pekerjaan kita. Apabila upah yang kita dapatkan besar, maka kita akan melakukannya dengan semangat. Jika yang kita dapatkan nanti berjumlah kecil, maka kita akan melakukan seadanya. Dalam nas hari ini, kita tidak dapat melakukan segala pekerjaan kita berdasarkan apa yang nantinya akan kita dapatkan. Seharusnya, apa pun yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita, tanpa perlu melihat upah, kita harus melakukannya dengan sebaik-baiknya. Kita melakukan semua itu karena Tuhan yang telah memberikan tanggung jawab itu kepada kita. Kita harus menyadari bahwa dasar dari segala sesuatu adalah takut akan Tuhan. Jika rasa takut akan Tuhan itu memenuhi hati kita, maka itu akan membuat kita memiliki hubungan yang baik dengan siapa saja. Itu akan membuat kita melakukan segala sesuatu dengan ungkapan syukur, karena kita melakukannya untuk Tuhan. Sekeras apa pun pekerjaan kita, sesulit apa pun hal yang kita hadapi, ketika kita mengandalkan Allah, maka segala sesuatunya dapat kita kerjakan dan lalui. Bukan mengejar kepada apa yang kita akan dapatkan, tetapi melihat kepada tanggung jawab apa yang Tuhan berikan kepada kita melalui pekerjaan itu. Lakukanlah semua pekerjaan dengan ungkapan syukur kepada Tuha sehingga kita dapat melakukan semua hal dengan memberikan yang terbaik. Untuk apa pun upah atau hasil yang akan kita terima nantinya. “Fokuslah kepada Tuhan dan lakukan yang terbaik dalam pekerjaan kita” Pertanyaan untuk direnungkan: 1. Apa yang menjadi fokus Anda ketika sedang bekerja? 2. Apakah yang anda syukuri dari pekerjaan Anda?

Komentar








Lihat episode lain
Buka semua fitur dengan download aplikasi Noice
Kunjungi App