Noice Logo
Masuk

21-3-2023 - Hidup Dalam Penderitaan (PST GKJ Bahasa Indonesia)

4 Menit

21-3-2023 - Hidup Dalam Penderitaan (PST GKJ Bahasa Indonesia)

17 Maret 2023

Nats Alkitab : 1 Petrus 2:19-20 Penulis : G.I. Fatieli Lombu Banyak orang yang memiliki tujuan yang salah dalam mengikut Tuhan Yesus. Ada yang mengikut Yesus karena ingin disembuhkan; ada juga yang mau mengubah nasib dari miskin untuk menjadi kaya; dan ada yang karena mau dibebaskan dari penderitaan. Pada kenyataannya,  penderitaan memang tidak pernah lepas dari hidup manusia. Kita perlu membedakan penderitaan karena dosa dan penderitaan karena iman-mengikut Yesus. Sebab, Tuhan Yesus tidak pernah menjanjikan kepada setiap orang yang mengikut Dia akan terbebas dari penderitaan. Justru, Tuhan Yesus memperingatkan setiap orang yang ikut Dia harus siap untuk menderita (Matius 10:22, Lukas 9:23-25). Petrus menasihati orang percaya yang sudah tersebar di Asia agar mereka memaknai penderitaan dan kesusahan yang mereka alami sebagai kasih karunia. Petrus juga mengingatkan orang percaya agar mereka tidak menyia-nyiakan kasih karunia Allah yang telah mereka terima, yaitu keselamatan dalam Kristus Yesus oleh karena penderitaan. Penderitaan yang kita alami di dalam dunia ini bukanlah masalah terbesar manusia karena sifatnya fana atau sementara. Segera setelah manusia tidak lagi di dunia ini semua akan berakhir, tetapi permasalahan terbesar manusia adalah dosa yang membawa maut, penderitaan kekal. Dan ini sudah diselesaikan oleh Yesus Kristus ketika Ia mati di atas kayu salib, menanggung dosa manusia. Oleh karena penderitaan dan kematian Kristus,  kita beroleh keselamatan. Ketika kita memandang salib Kristus, di sanalah kita temukan penderitaan terbesar yang ada tetapi di sanalah juga kasih karunia yang terbesar di sepanjang sejarah hidup manusia.  Saat ini, banyak sekali orang yang tidak kuat dengan penderitaan hidup. Banyak yang meninggalkan Tuhan karena tidak kuat dengan tekanan dan penderitaan khususnya penderitaan karena iman kita kepada Kristus. Oleh sebab itu, mari kita melihat setiap penderitaan yang kita alami dalam Kristus sebagai kasih karunia. Karena penderitaan yang kita alami kini dalam mengikut Kristus. Tidak sebanding dengan kemuliaan Allah yang Tuhan sediakan bagi kita kelak dalam kekekalan. “Menderita karena iman kepada Kristus adalah kasih karunia bagi setiap orang percaya. Akan tetapi penderitaan karena dosa mendatangkan maut, yaitu kebinasaan kekal.” Pertanyaan untuk direnungkan: 1. Apakah menderita bagi Kristus akan selalu menjadi bagian dari kehidupan orang-percaya? 2. Bagaimana respons Anda terhadap sebuah penderitaan?

Komentar








Lihat episode lain
Buka semua fitur dengan download aplikasi Noice
Kunjungi App