Masuk
27-8-2024 - Bukan Aku Lagi, Melainkan Kristus (PST GKJ Bahasa Indonesia)
4 Menit
26 Agustus 2024
Nats Alkitab : Galatia 2:20
Penulis : G.I. Christy Natalie
Dulu saya memiliki sifat yang emosional dan cenderung tidak dapat menerima saran atau masukan dari orang lain. Saya merasa segala hal yang saya rancangkan harus berjalan sesuai dengan kemauan saya. Pada akhirnya saya juga berpikir bahwa apa yang telah berjalan seluruhnya hanya hasil kerja keras saya sendiri tanpa bantuan orang lain. Tentu saja saya sangat bangga, tetapi tidak sedikit juga orang-orang yang kesal dengan tingkah laku saya. Kira-kira seperti itulah saya sebelum mengalami perjumpaan dengan Kristus.
Paulus sebelum mengalami perjumpaan dengan Kristus, juga hidup sesuai dengan kehendaknya sendiri. Bagi Paulus saat itu hukum Taurat adalah segalanya di atas Kristus. Siapa pun yang percaya kepada Kristus, ia akan sangat menentangnya bahkan dapat membunuh mereka. Itulah manusia lama, Paulus yang hidup seenaknya dan menganggap apa yang dia pegang selama ini adalah sebuah kebenaran, sedangkan kehadiran pihak yang lain adalah sebuah kesalahan. Jauh berbeda setelah Paulus mengalami perjumpaan dengan Kristus. Paulus menyadari betul bahwa hidupnya bukan tentang dia lagi, melainkan tentang Kristus. Paulus hidup dengan iman yang sepenuhnya memandang kepada Yesus Kristus karena Paulus tahu dia telah diselamatkan oleh Yesus.
Ketika kita betul-betul mengalami perjumpaan dengan Kristus, hidup kita pasti diubahkan semakin serupa dengan-Nya. Kita juga pasti akan menyadari bahwa kehidupan ini bukanlah mengenai kepentingan diri kita sendiri lagi, melainkan kepentingan Kristus. Maka dari itu, arahkanlah senantiasa hatimu dan imanmu kepada Kristus. Biarkan Kristus yang mengubah hidup kita hari demi hari.
“Biarkan Yesus Kristus melingkupi hidupmu supaya kepentingan-Nya menjadi yang terutama.”
Pertanyaan untuk Direnungkan:
1. Apakah Anda sudah menaruh kepentingan Kristus di atas kepentingan diri sendiri?
2. Hal apa yang menghalangi Anda untuk menempatkan kepentingan Kristus menjadi yang terutama?
rss
Penuntun Saat Teduh Gereja Kristen Jakarta
55
Subscribers
Subscribe
Komentar
Lihat episode lain